Selain Pilih Ketua Baru, PODSI Agam Matangkan Persiapan Menuju Porprov Sumbar 2026

Olahraga- 20-01-2026 09:15
Pengurus PODSI Agam dihadiri Ketua Pengprov, PODSI Sumbar, Ismunandi  gelar muscab pemilihan ketua baru dan persiapan atlet untuk Porprov Sumbar 2026, Senin (19/1/2026). IST
Pengurus PODSI Agam dihadiri Ketua Pengprov, PODSI Sumbar, Ismunandi gelar muscab pemilihan ketua baru dan persiapan atlet untuk Porprov Sumbar 2026, Senin (19/1/2026). IST

Agam, Arunala.com - Pengurus cabang Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI ) Kabupaten Agam menggelar musyawarah cabang (muscab) di ruang rapat KONI Agam, kompleks GOR Rang Agam, Padang Baru, Lubukbasung.

Muscab yang diadakan Senin (19/1/2026) kemarin menjadi bagian penting bagi Pengcab PODSI Agam, karena selain membentuk kepengurusan baru, juga mematangkan rencana kerja pengurus baru terlebih untuk menghadapi Gelaran Pekan Olaraga Provinsi (Porprov) Sumatera Barat (Sumbar) ke-XVI.

Gelaran ini akan dilaksanakan pertengahan tahun 2026 ini dan berbagai cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan termasuk cabang dayung.

Dalam muscab ini, pengurus KONI Agam diwakili Nofyaldi mengatakan, muscab PODSI Agam kali ini jadi salah satu momentum penting dalam mendorong kesiaakan cabor dayung menghadapi Porprov Sumbar mendatang.

"Saya mendorong, pasca muscab ini pengurus baru PODSI Agam bisa menyiapkan para atletnya untuk Porprov Sumbar ini, karena dayung merupakan salah satu cabor andalan bagi Agam," kata Nofyaldi.

Dengan adanya persiapan matang dari para atlet dan pengurus, dirinya optimistis, PODSI Agam akan berbuat lebih dalam Porprov Sumbar ke-XVI nanti.

Sementara, Sekretaris PODSI Agam, Irma, mengatakan, selain difokuskan untuk memilih dan menetapkan pengurus baru, muscab PODSI Agam 2026 kali juga menyusun langka kerja menyiapkan para atlet dayung dalam menghadapi Porprov Sumbar tahun ini.

Di sisi lain, muscab PODSI Agam yang dibuka Ketua Pengprov.PODSI Sumbar, Ismunandi ini akhirnya menetapkan Alfian menjadi ketua umum PODSI Agam untuk periode 2026-2030. (tqa)

Komentar