Padang, Arunala.com - Dua unit sepeda motor alami kerusakan setelah ditabrak mobil tangki bawa BBM jenis solar Nopol BA 9442 IL depan Mall Basko Padang.
Kasi Humas Ipda Yanti Delfina membenarkan terjadi tabrakan truk tangki bawa BBM di depan Basko Mall Selasa (17/12) sekira pukul 06.00 WIB.
Truk tangki yang dikemudikan Alvikri Darmawan (25) hilang kendali menabrak dua sepeda motor jenis Yamaha Mio Nopol BA 4803 BJ yang sedang parkir di trotoar dan sepeda motor BA 6843 OD (Suzuki GSX) yang juga sedang parkir di trotoar sebelah kiri arah datangnya kendaraan,” ungkapnya.
Truk tangki BA 9442 IL datang dari arah Utara menuju ke arah Selatan atau datang dari arah Simpang Tunggul Hitam menuju ke arah Simpang Gedung Putih (Dinas PU).
Sesampai di Mall Basko, truk hilang kendali menabrak dua sepeda motor. Akibat kejadian tersebut sempat memacetkan arus lalu lintas.
“Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, kasus ini ditangani unit Laka juga Polresta Padang,” jelas Ipda Yanti. (*)
Komentar