Bank Nagari Solusi Utama Pembayaran Kuliah di Sumatera Barat

Ekonomi- 22-01-2026 22:41
Flyer pembayaran UKT mahasiswa Unand melalui Bank Nagari. IST
Flyer pembayaran UKT mahasiswa Unand melalui Bank Nagari. IST

Padang, Arunala.com--Memasuki awal tahun 2026, Bank Nagari kembali menegaskan posisinya sebagai mitra strategis dunia pendidikan di Sumatera Barat. Menghadapi siklus pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan biaya pendidikan periode Januari-Februari, bank kebanggaan masyarakat Sumatera Barat ini melakukan akselerasi layanan digital guna memastikan mahasiswa dan orang tua mendapatkan pengalaman transaksi yang cepat, aman, dan nyaman.

Direktur Keuangan Bank Nagari,Roni Edrian, menyatakan integrasi teknologi dan perluasan jaringan menjadi kunci utama perusahaan dalam melayani kebutuhan akademis di Ranah Minang. Kepercayaan institusi pendidikan terhadap Bank Nagari terus meningkat setiap tahunnya. Hal ini dibuktikan dengan hampir seluruh perguruan tinggi besar di Sumatera Barat yang telah mempercayakan sistem pembayaran mereka kepada Bank Nagari.

"Saat ini, hampir seluruh kampus di Sumatera Barat telah bekerja sama dengan Bank Nagari dalam layanan pembayaran uang kuliah. Mulai dari Universitas Andalas (Unand), Universitas Negeri Padang (UNP), Politeknik Negeri Padang (PNP), Universitas Bung Hatta, hingga berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta lainnya. Semuanya telah terintegrasi dalam sistem kami," ujar Roni Edrian dalam keterangannya, Kamis (22/1/2026).

Kerja sama ini, sebutnya, mencakup berbagai skema pembayaran yang disesuaikan dengan sistem administrasi masing-masing kampus. Sehingga risiko kesalahan input data dapat diminimalisir secara signifikan.

Menjawab tantangan zaman, Bank Nagari mengandalkan aplikasimobile bankingandalannya,Ollin by Nagari. Aplikasi ini dirancang untuk memangkas birokrasi pembayaran yang dulunya mengharuskan mahasiswa datang langsung ke bank.

Roni menjelaskan melalui Ollin, orang tua atau mahasiswa dapat melakukan transaksi kapan saja dan di mana saja."Pembayaran dapat dilakukan melalui menu pembayaran pendidikan maupun fiturVirtual Account. Ini memberikan fleksibilitas tinggi; tidak ada lagi batasan waktu atau keharusan mengantre di kantor cabang," tambahnyanext

Komentar