Gubernur Sumbar Kunjungi Satgas Yonif 133/YS di Sorong

Metro- 19-11-2023 13:01
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah saat meninjau langsung posko Satgas Yonif 133/YS, di Sorong, Papua Barat, beberapa waktu lalu. (Dok : Istimewa)
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah saat meninjau langsung posko Satgas Yonif 133/YS, di Sorong, Papua Barat, beberapa waktu lalu. (Dok : Istimewa)

Sorong, Arunala.com - Gubernur Sumbar, Mahyeldi Asharullah, bersama Forum Komunikasi dan Pimpinan Daerah (Forkopimda) terbang ke Kota Sorong Ibukota Provinsi Papua Barat Daya (PBD), untuk melihat kondisi 456 prajurit Satuan Tugas Bataliyon Infantri 133 Yudha Sakti (Satgas Yonif 133/YS), yang tengah bertugas di Bumi Cenderawasih.

Kunjungan tak biasa oleh kepala daerah bersama Forkopimda ke medan tugas prajurit ini dinilai sebagai catatan sejarah baru.

"Alhamdulillah, tanggal 15 November lalu kami berkesempatan bersama rekan-tekan Forkopimda Sumbar, untuk melihat rekan-rekan prajurit dari Satgas Yonif 133/YS, yang memang Bulan Mei lalu dilepas bertugas menjaga keamanan dan kedaulatan NKRI di Bumi Cenderawasih. Saat melepas dulu, saya sampaikan keinginan untuk melihat langsung ke sana, Alhamdulillah hari ini bisa terwujud," ucap Mahyeldi, Minggu (19/11)next

Komentar