Pariaman, Arunala.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pariaman lakukan inspeksi dan pemeriksaan terhadap bus sekolah Kota Pariaman. Pemeriksaan kendaraan ini dipimpin langsung Kepala Dishub, Afwandi dan jajarannya di halaman kantor Dishub, Kawasan Terminal Jati Pariaman, Senin pagi (7/8).
Menurut Afwandi, inspeksi ini bertujuan untuk memastikan kondisi dan keadaan bus sekolah demi menjamin keselamatan antar-jemput siswa secara gratis oleh pemko.
"Hal ini juga sekaligus menginventarisasi kebutuhan-kebutuhan terkait kelaikan dan operasional bus tersebut dalam melayani antar jemput siswa ke sekolah yang ada di Kota Pariaman," ujar Afwandinext
Komentar