Dharmasraya, Arunala.com - Diduga akibat terjadi arus pendek (korsleting), sebuah bangunan kafe dan karaoke di kawasan Sialang, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, terbakar pada Minggu (12/11) sekitar pukul 10.30 WIB.
Informasi yang dirangkum menyebutkan kafe permanen dua lantai itu milik seorang warga setempat. Dan kebakaran ini terjadi secara tiba-tiba dan mengejutkan warga sekitar.
Dengan kejadian itu, pihak Damkar kabupaten setempat kemudian melakukan pemadaman pada bangun yang terbakar ini. Beruntung dalam kejadian ini tidak memakan korban jiwa.
Hingga berita ini ditayangkan, pihak berwenang belum bisa memastikan sumber terjadi api, termasuk jumlah ril kerugian, ada menyebutkan kerugian mencapai puluhan juta rupiah. (cpt/*)
Komentar