Padang, Arunala.com - Sebanyak 180 atlet potensial dari 31 cabang olahraga (cabor) di Sumbar mengikuti rangkaian tes untuk masuk Program Pemusatan Latihan Provinsi (Pelatprov) 2026.
Program ini bagian dari upaya KONI Sumbar menyiapkan para atlet ini untuk mengikuti berbagai iven olahraga yang dilakoni sepanjang 2026 ini.
Ketua Pelatprov KONI Sumbar 2026, Risky Syahputra kepada wartawan mengatakan, rangkaian tes yang diadakan KONI pada atlet-atlet itu bagian dari perencanaan pembinaan atlet dengan matang, terukur, dan berkelanjutan.
"Tes ini diawali dengan pemeriksaan kesehatan, dilanjutkan psikotes pada Selasa (13/1/2026), dan diakhiri dengan tes fisik di GOR Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNP niversitas, Rabu (14/1/2026) ini," ucap Risky Syahputra.
Ia melanjutkan, tes yang diadakan itu berbasis pendekatan ilmiah atauscientific approachterhadap atlet potensial.
"Melalui tes kesehatan, psikologi, dan fisik ini, kami memperoleh data awal tentang kelebihan dan kekurangan atlet. Dari data itulah seluruh program latihan disusun dan dijalankan secara terukur," ujar Risky.
Dia menambahkan, pemanggilan atlet Pelatprov 2026 didasarkan padatrack recordprestasi, khususnya atlet yang tampil di PON 2024 dan mampu mempertahankan atau meningkatkan prestasinya pada kejurnas maupun kejuaraan internasional sepanjang 2025. (tqa)


Komentar