BPBD Padang Pasang Tenda dan Kirim Genset

Metro- 19-05-2025 00:16
BPBD Kota Padang melakukan pemasangan tenda antisipasi meluasnya kebakaran ke pemukiman masyarakat sekitar pabrik, Minggu malam (18/5/2025). (dok : bpbd padang)
BPBD Kota Padang melakukan pemasangan tenda antisipasi meluasnya kebakaran ke pemukiman masyarakat sekitar pabrik, Minggu malam (18/5/2025). (dok : bpbd padang)

Padang Arunala.com - BPBD Padang memasang tenda bagi warga untuk mengungsi berada di sekitar pabrik pengolahan karet PT Teluk Luas.

"Camat Lubuak Bagaluang (Lubeg) meminta bantuan berupa tenda, BPBD telah mengirimkan tenda tersebut untuk dipasang," kata Kepala BPBD Padang, Hendri Zulviton ketika dihubungi Arunala.com, Minggu malam (18/5/2025).

Selain itu lebih lanjutnya, BPBD Padang telah mengirimkan genset guna menerangi bagi warga di lokasi pengungsian.

"BPBD Kota Padang melakukan pemasangan tenda antisipasi meluasnya kebakaran ke pemukiman masyarakat sekitar pabrik, dan kirim genset," jelas Hendri Zulviton.

Dia juga menyampaikan ada 2 titik yang dilakukan pemasangan tenda pengungsi yakni:

Tenda 1 : BPBD Kota Padang (4 KK)

1. Exsrianto (6 jiwa : Balita 2 orang, 1 penyandang disabilitas)
Usia : 42 tahun
Pekerjaan : buruh Harian Lepas
2. Sudirman (3 jiwa)
Usia : 61 tahun
Pekerjaan : Buruh Harian Lepas
3. Muhammad Alfian Riski ( 3 jiwa : 1 balita
Usia : 31 tahun
Pekerjaan : Buruh Harian Lepas
4. Rolly Angrista (4 jiwa)
Usia : 42 tahun
Pekerjaan : Buruh Harian Lepas

Tenda 2 (Dinas Sosial Kota Padang 2 KK)

1. Nama : Nurlis (5 jiwa)
Usia : 56 tahun
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
2. Nama : Emi Gustina (1 jiwa)
Usia : 63 tahun
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga. (dpg)

Komentar