Padang, Arunala.com - Calon Wali Kota Padang nomor urut 1, Fadly Amran secara tiba-tiba datang ke kedai tempat berkumpulnya para jurnalis yang tergabung dalam grup WhatsApp Teh Talau.
Kunjungan calon wali kota yang akrab disapa Bro Wali oleh teman-teman media itu, sehari pasca pencoblosan, Kamis (28/11/2024).
Pada pertemuan itu, Fadly Amran terlihat tertawa lepas dan berbagai hal diperbincangkan Fadly bersama rekan-rekan wartawan itu.
“Yang paling penting kini bersama-sama kita menata untuk kemajuan Kota Padang kedepannya,” ujar Fadly Amran,
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan relawan yang telah mengantarkan kemenangan untuk kejayaan Kota Padang.
Fadly lalu mengajak Iqbal dan Hendri Septa, seluruh tokoh masyarakat dan partai politik untuk ikut menata bagaimana Kota Padang lebih baik ke depannya.
Fadly menambahkan, kontes Pilkada sudah berjalan dengan baik, dan penghargaan kepada KPU Bawaslu dan pers, serta seluruh pihak terkait mari bersama menata kejayaan Kota Padang
Meski dalam hitungan cepat, sebut saja Fadly, ia bersama Maigus Nasir sementara menang yakni sekitar 55 persen raihan suara versi quick count, namun dirinya tetap menunggu putusan KPU Kota Padang.
"Pasalnya masih ada tahapan yang harus kita tunggu. Jadi sebaiknya kita bersama menunggu hasil finalnya," kata Fadly Amran. (*)
Komentar